Tuesday, October 29, 2019

Melawan Virus dengan Antivirus Terbaik

source image: forbes.com

Saya termasuk yang paling malas urusan utak-atik laptop sendiri, apalagi sampai menambahkan antivirus di dalamnya. Sejak beli laptop, antivirus terakhir yang saya pakai itu hanya di awal pembelian. Itu pun sudah kedaluwarsa setahun kemudian. Artinya selama 5 tahun laptop saya tidak ada antivirusnya. Iya, semalas itu saya.

Padahal ya, banyak sekali dokumen penting di dalam laptop. Saya juga cukup sering berselancar di dunia maya dan membuka berbagai macam situs untuk keperluan riset. Nggak ada tukad-tukadnya emang.

Alasannya nggak ada, murni malas aja dan berpikir, “Ah, laptop saya nggak bakal kenapa-napa, kok.” Tipikal orang yang nanti akan bereaksi ketika dampaknya sudah terjadinya. Kemudian menyesal karena, “Kenapa kemarin saya nggak unduh antivirus sih?”

Sebelum bicara soal antivirus, sebaiknya mengenal jenis-jenis virus dulu.

PENGERTIAN

Virus adalah jenis khusus dari malware yang didesain untuk menggandakan diri dan menyebar ke dalam suatu program. Jika suatu virus menyerang komputer, dapat merusak data, program, menghapus files, sampai mampu menformat ulang isi hard drive.

Sementara itu malware (malicious software) adalah suatu program virus yang dirancang untuk merusak dan menyusup ke dalam sistem komputer. Malware dapat menginfeksi bukan hanya satu tapi banyak komputer dengan masuk lewat surel, unduhan internet, atau program lain yang sudah terinfeksi.

Semua malware sudah pasti adalah virus tapi virus tidak selalu malware. Ada beberapa tipe malware yang harus diketahui:

1.      Virus
2.      Worm
3.      Trojan
4.      Ransomware
5.      Adware
6.      Spyware
7.      File-less malware
8.      The hybrid attack

PENANGANAN VIRUS

Menghapus virus atau malware akan sulit tanpa bantuan dari alat penghapus perangkat lunak berbahaya. Setiap menit saja ada sekitar 244 malware yang terdeteksi. 



Sementara setiap detik juga ada 12 pengguna aktif internet menjadi korban kejahatan cyber. Jumlahnya ada lebih dari 1 juta korban setiap harinya di seluruh dunia.


Belakangan banyak sekali pengguna media sosial yang mengeluh soal betapa mudahnya data mereka tersebar atau akun mereka diretas. Banyak yang tidak sadar itu semua terjadi karena betapa mudahnya pengguna membuka link-link palsu lewat iklan-iklan, email, media sosial sampai yang dikirim melalui SMS. Dengan mudahnya langsung mengunduh link-link asing yang tidak diketahui sumbernya hanya karena click bait.

Banyak kasus kejahatan cyber terjadi yang bisa merugikan bukan hanya di diri sendiri tapi berdampak sampai ke keluarga dan sekitar. Pentingnya proteksi dengan memiliki alat penghapus perangkat lunak berbahaya di komputer atau laptop ya demi mencegah hal-hal seperti ini terjadi.

PRODUK PROTEKSI

Memilih produk proteksi bagi perangkat lunak juga tidak bisa asal pasang antivirus. Berbagai jenis malware setiap saat terus mengalami perkembangan. Antivirus berfungsi untuk memantau setiap unduhan aplikasi yang masuk ke perangkat lunak, baik yang berbahaya dan mencurigakan.

Banyak mungkin yang memilih mencari antivirus yang paling praktis, yaitu antivirus gratisan. Karena selain lebih mudah didapat juga GRATIS. Siapa yang tidak mau gratisan?

Tapi pada nggak tahu kalau yang gratisan pasti ada batasan. Setiap fitur firewall bergantung pada fitur firewall windows itu sendiri. Tidak memiliki fitur auto update, jadi mesti rajin dicek perbaharuannya dan itu memakan waktu cukup lama. Banyak pop up iklan dan juga pop up upgrade. Ya kan namanya juga gratisan, tentu saja tidak bisa memberikan hasil maksimal.

Kalau ingin memproteksi komputer, berikan proteksi yang terbaik. Beli tidak akan merugikan. Ada harga ada kualitas. Lebih baik bayar ketimbang perangkat lunak kita kenapa-napa.


McAfee adalah perpaduan produk antivirus dengan perlindungan yang dapat menangkal virus, ransomware, dan segala ancaman di komputer. Perlindungannya sudah multi-device yang cocok untuk segala perangkat; Windows, MAC, dan smartphone (iOS & Android). McAfee sudah mendapat banyak sekali penghargaan dan dianugerahi sebagai Best Antivirus selama satu dekade. Seiring dengan majunya teknologi, McAfee juga ikut berkembang demi memenuhi kebutuhan perlindungan IT dan memberikan solusi perlindungan keamanan bagi konsumen.   


Salah satu produk unggulan adalah McAfee Total Protection yang memberikan perlindungan total karena dipadukan dengan teknologi enkripsi yang dapat memberikan keamanan file dan data penting. Hadir dengan berbagai keunggulan seperti ransom guard, PC boost, web boost, safe web browsing, anti-thef protection dan password manager untuk keamanan perangkat komputer.

Jika mau membeli antivirus ini gampang sekali. McAfee sudah dapat dibeli di official store seperti: Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli, Bukalapak, dan JD.ID.

McAfee didistribusikan oleh PT Kharisma Inside Mandiri Sejahtera atau dikenal sebagai Kharismaworld yang adalah perusahan distributor perangkat lunak yang sudah berdiri sejak tahun 2014. Untuk lebih jelas dapat mengunjungi situs resmi di www.kharismaworld.co.id

   

    

No comments:

Post a Comment