Friday, October 18, 2019

Sinar Mas Land Mencari Juara 2019


Beberapa waktu lalu sempat ramai soal seteru salah satu sponsor besar olahraga bulutangkis dengan sebuah LSM. Di sini netizen dipecah menjadi pro dan kontra. Saya sendiri termasuk yang kontra dengan tindakan LSM tersebut karena merasa alasannya terlalu janggal dan dipaksakan. Maksud saya, setelah kontribusi sponsor tersebut selama puluhan tahun bagi negeri ini, kenapa sekarang baru dipermasalahkan?

Terlepas dari perseteruan tersebut yang sepertinya sudah mencapai titik damai. Tadinya saya—dan mungkin netizen se-Indonesia sempat khawatir dengan perkembangan olahraga bulutangkis di negeri kita ini. Sebagai cabang olahraga yang paling sering mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional bagaimana nasib para atletnya nanti jika tidak ada sponsor yang mau mendanai mereka berjuang? Berharap pada pemerintah juga nggak mungkin. 


Sepesimisnya saya tentang masalah ini karena berpikir sudah tidak ada lagi harapan bagi para atlet bulutangkis, saya lupa kalau banyak banget sebenarnya yang masih peduli. Sinar Mas Land misalnya. Menjadi warga Cisauk yang bersebelahan dengan BSD, saya melihat sendiri progress pembangunan di BSD selama 10 tahun ini tidak main-main. Sinar Mas Land membangun program dan fasilitas di kawasan BSD City agar bisa menjadi kota unggulan, bukan hanya dari infrastrukturnya saja tapi juga sumber daya manusianya. Tahun ini saja, Sinar Mas Land bekerja sama dengan atlet bulutangkis senior Chandra Wijaya dan komunitas wartawan yang tergabung dalam Jurnalis Peduli dan Suka Olahraga (JUSRAGA) menggelar acara Sinar Mas Land Mencari Juara 2019.

Saya berkesempatan hadir di SD Negeri Setu, Tangerang Selatan, Banten, pada hari Rabu tanggal 16 Oktober 2019 kemarin. Tim pemandu bakat dari Sinar Mas Land bermaksud mengunjungi 6 Sekolah Dasar di empat wilayah BSD City meliputi Cisauk, Pagedangan, Serpong, dan Serpong Utara untuk mensosialisasikan launching program SML Mencari Bakat. SD Negeri Setu menjadi lokasi pertama dari rangkaian roadshow ini.


Ada sekitar 220 anak-anak yang sudah duduk di lantai lapangan sekolah ketika saya tiba. Antusiasme terpancar jelas di wajah para murid walau matahari cukup menyengat pagi itu. Bukan hanya mereka tapi juga guru-guru bahkan para orang tua yang ikut hadir di sana terlihat bersemangat. Siapa sih yang tidak mau anaknya mendapat prestasi di bidang olahraga, khususnya bulutangkis. Melihat kehebohan Asian games 2018 kemarin di mana para atlet muda bulutangkis ikut menyumbang emas dan mendapat bonus dari negara yang tidak sedikit. Semua orang tua pasti mau anaknya juga bisa mengambil bagian ketika ada kesempatan.

Kesempatan itu tahu-tahu hadir lewat Sinar Mas Land. Ajang pencarian bakat bulutangkis ini akan berlangsung mulai dari 16 Oktober 2019 – 16 November 2019. SML Mencari bakat menargetkan untuk menjaring 1200 anak usia 8-11 tahun atau berkisar antara kelas 3-5 SD. Sinar Mas Land menyediakan hadiah sebesar Rp163.000.000 untuk 10 orang pemenang yang akan dikonversi menjadi pelatihan dan pembinaan insentif selama satu tahun. Pelatihan ini akan dibimbing langsung oleh Chandra Wijaya di sekolah Chandra Wijaya International Badminton Centre (CWIBC) yang ada di Jelupang, Tangerang Selatan.

Para peserta dari SD Negeri Setu dinilai oleh tim pemandu bakat CWIBC. Penilaian meliputi kemampuan fisik, pemahaman dan penguasaan teknik dasar dalam bermain bulutangkis seperti service, drive, atau smash.


Setiap anak diberikan kesempatan 1 menit untuk bermain bulutangkis melawan tim pemandu bakat CWIBC. Dalam waktu kurang lebih 2 jam, terpilih 15 orang anak yang dirasa sudah sesuai dengan kriteria penilaian. Bahkan ada beberapa yang bermain dengan sangat baik ketika melawan Chandra Wijaya. Lima belas anak ini nantinya akan bergabung dengan anak-anak pilihan dari sekolah lain, sebelum akhirnya terpilih 10 orang saja di akhir pencarian bakat ini.



Bagi sekolah-sekolah di luar roadshow yang ada di sekitaran Tangerang Selatan juga bisa ikut mendaftar untuk dapat dikunjungi oleh tim pencari bakat dari Sinar Mas Land. Caranya tinggal klik di sini.



Mari berharap, ajang pencarian bakat dari Sinar Mas Land ini mampu menciptakan atlet-atlet berprestasi di masa depan dan olahraga bulutangkis bisa terus berkembang mengharumkan nama bangsa.



No comments:

Post a Comment